UPT PJU Dishub Makassar Lakukan Survey Disejumlah Lorong Wisata

NEWS813 Dilihat

SULSEL.NEWS – UPT PJU -Dishub Kota Makassar melakukan survey di sejumlah lokasi Lorong Wisata di Kota Makassar yaitu Kecamatan Manggala, Panakkukang, Ujung Pandang, Biringkanaya dan Makassar, Selasa (28/6/2022)

Diketahui Lorong Wisata merupakan program prioritas Pemerintah Kota Makassar, yang sudah di canangkan oleh Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto yang biasa akrab disapa DP.

“Kami mengapresiasi kinerja dan kerja sama dari seluruh OPD, kecamatan, kelurahan, bagian dan BUMD yang telah menunjukkan kerja nyata dalam mempercepat realisasi Lorong Wisata di wilayah tanggung jawabnya masing-masing, “ujar Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

Rencananya Lorong Wisata akan di resmikan tepat pada tanggal 17 Agustus 2022 tepat peringatan hari kemerdekaan Indonesia.

Dinas Perhubungan Kota Makassar dalam hal ini UPT – PJU Dishub Kota Makassar memiliki tugas untuk bisa memberika penerangan lampu jalan di sejumlah titik Lokasi Lorong Wisata yang telah selesai di survey oleh beberapa OPD terkait.

Kadishub Kota Makassar, Iman Hud,S.Ip,M.Si juga mengatakan jika Dinas Perhubungan Kota Makassar tentunya akan mendukung penuh kebutuhan Lampu Jalan di setiap lokasi Lorong Wisata jika memang masih ada penambahan maupun perbaikan.

“Tentu saja kita sangat mendukung program pemerintah kota Makassar, anggaran untuk kebutuhan lampu jalan di sejumlah titik lokasi lorong wisata juga sudah kami rapatkan dan kami rampungkan. Melalui UPT – PJU Dishub Makassar, Insya Allah kita akan sukseskan lorong wisata.” tutup Iman Hud.(*)