SULSEL.NEWS – Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Gowa menggelar kegiatan jalan santai menyambut Muktamar Muhammadiyah ke-48 tahun yang akan digelar di Solo November 2022.
Kegiatan diikuti sekira seribuan peserta yang berasal dari pengurus dan warga Muhammadiyah di 18 Kecamatan di Gowa, Minggu (6/11/2022)
Tak ketinggalan Politisi PAN yang juga anggota DPRD Gowa, Husniah Talenrang, Legislator Sulsel Rismawaty Kadir Nyampa dari Demokrat, Anwar Usman dari Perindo, Politisi Golkar, Ridwan Gading dan Syaripudin Tata
“Selain gerak jalan santai, kami juga menggelar kegiatan donor darah bekerjasama PMI Gowa dan Vaksinasi Inklusif,” kata Sugianto Pattanegara selaku Ketua Panitia Pelaksana.
“Kegiatan menuju Mukmatar Muhammadiyah ini sebagai wujud PD Muhammadiyah Gowa untuk terus ber-fastabiqul khaerat. Juga sebagai rangkaian memperingati hari jadi Gowa Ke- 702 tahun,” katanya lagi.
Sementara Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat ( Kabag Kesra) Pemkab Gowa,Taufiq Akib mengatakan, kontribusi Muhammadiyah dalam membangun bangsa dan daerah sudah terbukti dan Pemerintah Kabupaten Gowa akan terus bersinergi dengan seluruh Ormas khususnya Muhammadiyah dalam pembangunan sesuai komitmen Bupati Gowa. (*)
Penulis: Yos