Atasi Jukir Liar, PD Parkir Makassar Raya Gandeng Satpol PP Bentuk Tim Terpadu

NEWS1092 Dilihat

SULSEL.NEWS – Jajaran Direksi PD Parkir Makassar Raya menggelar rapat Koordinasi (Rakor) bersama Kasat Pol PP Iman Hud, di kantor, Jl Hati Mulia, pada Kamis (20/2/2020).

Rakor tersebut membahas pembentukan Tim Terpadu penanganan juru parkir liar juga sosialisasi penerapan sistem pembayaran retribusi parkir online.

“Penanganan Jukir liar adalah program kerja kami. Kami akan berupaya untuk menekan keberadaan mereka agar pendapatan PD Parkir Kota Makassar bisa lebih maksimal. Dengan begitu tentu akan membantu tercapainya PAD Makassar sesuai target,” terang Dirut PD Parkir H. Irhamsyah Gaffar

“Selain melibatkan Satpol PP Kota Makassar, kita juga akan menggandeng pihak TNI/Polri dan juga Dinas Perhubungan Kota Makassar agar dalam pelaksanaannya nanti dapat lebih efektif,” lanjutnya.

Sementara itu Kasatpol PP Kota Makassar Imam Hud mengungkapkan, pihaknya siap untuk membantu PD Parkir demi menciptakan kondisi kondusif di kota Makassar.

“Saya pribadi tentu sangat mendukung program ini dan Satpol PP Kota Makassar memang memiliki tugas untuk mengawal kerja-kerja pemerintahan. Olehnya itu kapanpun personil dibutuhkan kami siap,” ucapnya. (*)

Editor: admin