SULSEL.NEWS – Anggota DPRD Kota Makassar Hamzah Hamid menutup rangkaian kegiatan reses di Kampung Kajang, Kelurahan Biring Romang, Sabtu (24/4/2021).
Reses di Kampung Kajang ini merupakan lokasi ke enam dari rangkaian kegiatan reses yang dimulai sejak Senin-Sabtu, 19 hingga 24 April 2021.
Seluruh aspirasi yang disampaikan, baik itu berupa saran, masukan maupun pengaduan akan dituangkan ke dalam laporan kegiatan reses dan selanjutnya akan disampaikan ke Pemerintah Kota untuk ditindaklanjuti.
Dari enam titik lokasi reses, politisi muda Partai Amanat Nasional itu banyak menerima aspirasi ataupun usulan terkait perbaikan jalan berupa paving blok dan pengadaan lampu jalan serta pengerukan drainase utamannya yang ada di lorong-lorong.
“Mayoritas warga mengusulkan adanya perbaikan jalan dan drainase. Usulan warga ini akan kawal dan akan disampaikan langsung ke Wali Kota Makassar melalui rapat Paripurna penyampaian hasil reses,” Hamzah Hamid.
Selain menyerap aspirasi, anggota Komisi A ini disetiap kesempatan mengajak peserta reses, RT/RW dan tokoh masyarakat untuk mendukung program Makassar Recover. Program yang dicetuskan Wali Kota Moh Ramdhan Pomanto untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di Makassar.
“Program Makassar Recover ini akan diimplementasikan dalam tiga sub program. Pertama, yakni penguatan imunitas, kedua adaptasi sosial dan yang ketiga pemulihan ekonomi,” tandasnya. (*/yud)