Iqbal Tinjau Kesiapan RSU Daya Tangani PDP Covid 19

NASIONAL, NEWS945 Dilihat

SULSEL.NEWS Penjabat Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan Naisyah Tun Azikin dan Direktur RS Wahidin Sudirohusodo Khalid Saleh mengecek kesiapan RSU Daya Makassar, Selasa (17/3/2020).

Meski tidak masuk dalam RS rujukan khusus pasien terjangkit korona di Kota Makassar, namun RSU Daya dianggap mampu membantu rumah sakit rujukan untuk penanganan Covid 19.

“Di RSU Daya ini ada bangunan yang letaknya agak jauh dari ruangan perawatan. Ini bisa di manfaatkan bagi warga yang di kategorikan pasien dalam pengawasan (PDP) berhubung kondisi RS Wahidin saat ini sudah mulai kewalahan menampung pasien yang sementara dalam identifikasi”, ungkap Iqbal.

Sementara, Direktur RS Wahidin Sudirohusodo Makassar Khalid Saleh menuturkan bahwa saat ini RS Wahidin membutuhkan ruang tekanan negatif sebagai tempat isolasi pasien.

“Di Sulsel ada tujuh RS rujukan namun enam diantaranya seperti RS Dr Tadjuddin Chalid, RS Lakipadada Toraja, RS Sinjai, RS Labuang Baji Makassar, RS Pelamonia Makassar dan RS Andi Makkasau Pare-Pare masih sangat terbatas ruangan isolasinya, akibatnya pasien yang dinyatakan PDP banyak di rujuk ke RS Wahidin, jadinya kita kewalahan,” terangnya. (*)

Editor: admin