Presentasi di Kemendagri, Danny Optimis Makassar Akan Raih IGA Award 2018

NASIONAL, NEWS974 Dilihat

SULSEL.NEWS— Dalam rangka peningkatan daya saing daerah dan dan peningkatan pelayanan publik untuk kesejahteraan masyarakat, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengundang kepala daerah kategori sangat inovatif untuk melakukan presentasi di depan Tim Penilai Inovasi Daerah.

Kota Makassar yang tidak pernah absen dalam program ini pun kembali diundang tahun 2018 ini. Karena itu, Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyampaikan optimismenya, kota yang dipimpinnya akan kembali meraih Innovation Governmen Award (IGA) 2018.

“Makassar memiliki 100 inovasi dari seluruh SKPD. Mereka memulai inovasi dari isu yang ada di masing-masing SKPD-nya dan dikembangkan melalui aplikasi dan berbasis data. Kita optimis tahun ini dapat meraih IGA 2018 sebagaimana tradisi prestasi di pemerintahan kami,” ucap Danny Pomanto.

Baca juga: https://sulsel.news/2018/11/3-skpd-pemkot-makassar-raih-penghargaan-pelayanan-publik-2018/

Presentasi Inovasi Daerah pada penilaian Innovative Government Award 2018 yang diselenggarakan Kemendagri bertempat di Kantor Kemendagri Jalan Medan Merdeka Utara Jakarta, pada Selasa (4/12/2018)

Wali kota Makassar didampingi Kaban litbang Dr. Puspa Abady dan Kabid Penelitian Drs. Lasmana beserta Kabag Humas Pemkot Makassar Firman H. Pagarra.

Presentasi inovasi daerah dilakukan Danny di depan tim penilai setelah Makassar masuk sebagai kota dalam kategori sangat inovatif.

Tim Penilai Inovasi Daerah terdiri dari unsur kementerian/ lembaga yakni kementerian dalam negeri, kementerian riset, teknologi, dan pendidikan tinggi (Kemenristekdikti), Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Lembaga Administrasi Negara (LAN), dan dari unsur akademisi.

Ada sepuluh poin yang menjadi presentasi Danny Pomanto, yakni Karakteristik Wilayah meliputi peluang dan tantangan, latar belakang dan tujuan melakukan inovasi, regulasi inovasi, strategi pendanaan, proses menggerakkan OPD, masa penerapan, jumlah inovasi dan SDM Pemgelolah, dampak yang diperoleh, serta dokumentasi hasil inovasi dan inovasi terbaik yang pernah dihasilkan.

“Sekali lagi, insya Allah kita optimis tahun ini dapat meraih IGA 2018 sebagaimana tradisi prestasi di pemerintahan kota Makassar. Terlebih kita lihat tim penilai begitu antusias atas apa yang kami paparkan,” tutup Danny Pomanto. (*)

Editor: admin