Jaga Keselamatan Pengendara, Dishub Makassar Lakukan Pasang Rambu Lalu Lintas dan Perbaikan Traffic Ligth

NEWS452 Dilihat

SULSEL.NEWS – Dalam upaya memberikan kenyamanan dan keselamatan berlalu lintas terhadap masyarakat. Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar melakukan pemasangan rambu lalu lintas dan perbaikan traffic ligth di sejumlah ruas jalan di Kota Makassar, Selasa (07/06/2022) malam.

Giat yang dilakukan Dishub Kota Makassar melibatkan beberapa personil dari Bidang Sarana dan Prasarana (Sarpras) untuk melakukan pemasangan rambu lalu lintas serta perbaikan traffic ligth dan pelepasan spanduk.

“Demi kelancaran, kenyamanan dan keselamatan masyarakat dalam berlalu lintas jadi kita lakukan perbaikan traffic light di beberapa titik,” ujar Kepala Dishub Makassar, Iman Hud.

Pemasangan rambu lalu lintas oleh Bidang Sarpras dilakukan di beberapa titik di kota Makassar, diantaranya di jembatan Jalan Dr. Leimena dan Jalan Abd. Dg. Sirua.

Sedangkan untuk perbaikan traffic ligth serta pelepasan spanduk, dilakukan di Jalan Abd. Dg. Sirua (SMPN 8 Makassar) dan persimpangan Jalan Adhyaksa – Abd Dg. Sirua. (*/)