Danny Bakal Ganti Tenaga Honorer Jadi Laskar Pelangi

PEMKOT MAKASSAR822 Dilihat

SULSEL.NEWS – Pemerintah Kota Makassar telah mempersiapkan langkah terkait kebijakan pusat yang akan menghapus status tenaga honorer pada 2023 nanti.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, kebijakan itu pada dasarnya telah direalisasikan lebih awal. Ini dengan cara mengganti istilah tenaga honorer menjadi Laskar Pelangi.

“Kan sudah kita lakukan namanya Laskar Pelangi, bukan lagi tenaga kontrak,” kata Danny, Senin (6/6/2022).

Danny mengatakan, Laskar Pelangi sudah menerapkan sistem outsourcing, yakni masa kerja sudah terbatas serta bergantung kinerja, kontrak, dan aspek lainnya.

“Itu kan sudah semi outsourcing, tinggal berlaku sudah bisa, itu tiga bulan bisa berhenti, bisa dikontrak cuma 3 atau 6 bulan,” bebernya.

Ia menyakini kebijakan ini tidak akan mengganggu stabilitas pemerintahan. Di sisi lain, Pemkot Makassar, kata dia, masih butuh pegawai outsourcing lantaran jumlah ASN terbatas. “Kita kekurangan 12.800,” kata Danny. (*)