Soal Usungan di Pilwali Makassar, PPP Tunggu Instruksi DPP

NEWS, POLITIK893 Dilihat

SULSEL.NEWS – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menampik rumor yang berkembang telah mengeluarkan rekomendasi usungan kepada salah satu calon untuk Pilwali Makasaar 2020.

“Sampai saat ini PPP masih dalam tahap penjajakan politik terhadap calon Walikota Makassar yang bakal diusung pada Pilwali 2020,” kata Ketua Angkatan Muda Ka’bah Sulsel Rahmat Taqwa Quraisy, saat ditemuai di kantor DPRD Makassar, pada Selasa (30/6/2020).

Dijelaskan Rahmat, sejauh ini tim desk Pilkada Sulsel telah mengirim tiga nama bakal calon untuk di usulkan ke DPP, Moh Ramdhan Pomanto (Danny) Syamsu Rizal (Deng Ical) dab Munafri Arifuddin (Appi).

“Tiga nama yang diusulkan ini, DPP belum memutuskan siapa diantaranya yang akan diusung maju di Pilwali Makassar,” terangnya.

Kendati demikian, anggota DPRD Makassar ini tak menampik jika Moh Ramdhan Pomanto dan Munafri Arifuddin intens membangun komunikasi dengan PPP. “Jadi yang intens komunikasi itu pak Danny dan Appi,” jelasnya.

Terkait adanya informasi yang beredar, Rahmat menilai semua sah-sah saja untuk berpendapat. Ia juga menampik isu bahwa partai ka’bah telah menjatuhkan dukungannya terhadap Appi.

“Itu sah-sah saja terkait hal itu. Semua bisa saja berpendapat. Yang pasti sampai hari ini belum ada kepastian,” tandasnya.

Anggota DPRD Kota Makassar itu juga belum bisa memastikan kapan rekomendasi itu akan dikeluarkan. Melihat sejumlah partai telah menyatakan pilihannya masing-masing.

“Insya Allah dalam waktu dekat. Mungkin minggu depan. Yang pasti PPP sedang ditunggu-tunggu kemana arahnya. Apalagi kita punya 5 kursi di legislatif,” tandasnya. (*)

Editor: admin