Komisi A DPRD Makassar Dukung Dinas Pendidikan Evaluasi Pegawai Laskar Pelangi

NEWS181 Dilihat

SULSEL.NEWS – Anggota Komisi A DPRD Kota Makassar Andi Makmur Burhanuddin mendukung langkah Plt Dinas Pendidikan, Andi Bukti Djufri yang akan mengevaluasi secara menyeluruh pegawai laskar pelangi SD dan SMP.

Hal ini, setelah Dinas Pendidikan melalui Kasubag Kepegawaian menemukan kurang lebih 52 pegawai Laskar Pelangi yang diduga fiktif lantaran pernah aktif berkantor.

“Harus di evaluasi memang karena ini kebocoran SKPD, bayangkan kalau misalnya ada 100 yang makan gaji tapi tidak pernah aktif ataupun terlibat sebagai pegawai lainnya, ini tentu merugikan pemerintah kota,” kata Andi Makmur, Rabu (16/4/2025).

Andi Makmur juga menyampaikan, OPD yang menjadi mitra Komisi A juga sudah diingatkan untuk melakukan pendataan ulang laskar pelangi untuk memastikan ada tidaknya pegawai fiktif seperti temuan Dinas Pendidikan.

“Pendataan ulang pegawai Laskar Pelangi ini sudah kita sampaikan pada saat monev dengan OPD mitra kerja Komisi A. Kita ingin memastikan data jumlah pegawai Laskar Pelangi yang ada di masing-masing OPD,” beber Andi Makmur.

Sebelumnya, Plt Kadis Pendidikan Kota Makassar Andi Bukti Djufri membeberkan temuan Kasaubag Kepegawaian Disdik Makassar yang menemukan sekitar 52 pegawai tidak pernah aktif berkantor. Selain itu, ada pula yang menerima Surat Keputusan (SK) dan tercatat sebagai pegawai Laskar Pelangi tetapi tidak pernah melapor sebagaimana mestinya.

“Temuan ini rata-rata di sekolah-sekolah, makanya kita akan minta datanya di SD dan SMP, kita akan telusuri dan mengecek langsung dilapangan yang mana yang tidak produktif kita akan evaluasi,” beber Andi Bukti. (*/yud)