SULSEL NEWS, GOWA – Jelang pelantikan pengurus baru Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kabupaten Gowa terus menggelar konsolidasi. Sultan Farhan Rahmansyah selaku Ketua Panitia pelantikan menyatakan pihaknya terus gelar konsolidasi. Kamis (12/5).
Menurutnya, jelang kegiatan, dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Gowa bersama jajaran Forkopimda sangat besar, acara pelantikan akan di gelar di Baruga Tinggimae area rumah Jabatan Bupati Gowa.
“Sebanyak 500 kader siap hadir, kader dari 18 Kecamatan selain Pengurus Anak Cabang memastikan akan hadir dan siap mengawal Ketua MPW PP Diza Ali dan Bupati Gowa Adnan Purichta IYL,” ungkap putera Direktur Utama Perusda HCGM ini.
Di tempat yang berbeda, Fitrah Syahdanul Ketua terpilih MPC PP Gowa memastikan pelantikan akan digelar 25 Mei mendatang.
Ia mengatakan, Ketua MPW PP Diza Rasyid Ali akan melantik pengurus baru bersama Bupati Gowa, Adnan Purichta IYL yang dijadwalkan akan memberikan arahan terhadap 100 pengurus inti juga 400 kader dari berbagai Kecamatan, desa/kelurahan, serta badan/lembaga Pemuda Pancasila (PP) tingkat MPC.
“Jumlah ini adalah prediksi minimun namun tetap dikondisikan dengan kapasitas lokasi pelantikan,” terang Fitrah Syahdanul pada SULSEL.NEWS. (Nurannisa)