Sri Rejeki Hayat Harap Anggota Darma Wanita Contohi Siti Khadijah

NEWS794 Dilihat

SULSEL.NEWS – Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulsel Sri Rejeki Hayat berharap agar para anggota Darma wanita itu, dapat mencontohi Siti Khadijah sebagai istri yang rela berkorban dalam mendampingi suaminya.

Hal itu diungkapkannya saat menghadiri Silaturahmi IKA DPRD, “Mempererat Persaudaraan dan Menguatkan Solidaritas Menyambut Bulan Suci Ramadan”, di Hotel Claro, pada Rabu (23/3/2022). Kegiatan di hadiri Ustadzah Oki Setiana Dewi sekaligus membawakan kajian.

Ia menjelaskan jika selain uztdzahnya yang sudah terkenal, dirinya juga termasuk salah satu fans dari Oki Setiana Dewi.

“Kajiannya ini banyak yang bisa dipetik salah satunya adalah tentang bagaimana Siti Khadijah sebagai istri penyejuk dikala baginda gundah, capek, Khadijah menjadi sumber inspirasi Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam,” ungkapnya.

Sementara itu, Plt Ketua Tim PKK Naoemi Octarina menyampaikan, apresiasi yang sebesar-besarnya kepada panitia yang sukses menggelar kegiatan ini, dengan tema yang luar biasa dalam menyambut bulan suci Ramadan.

“Semoga kegiatan ini dapat berkelanjutan terus nantinya dan bisa bersinergi dengan organisasi-organisasi wanita yang lainnya sehingga kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan untuk memepererat tali silaturahmi kita,” ucapnya.

Ia menambahkan, bahwa meski kodratnya perempuan berada di rumah tapi tidak menutup kemungkinan para perempuan bisa melakukan kegiatan dengan menjaga adab-adab sebagai seorang muslimah.

“Semoga dalam kegiatan ini, kita dapat menyerap ilmunya, dan bisa diimplementasikan dalam dunia nyata khususnya di keluarga kita,” serunya.(*/det)