SULSEL.NEWS – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengkonfirmasi dirinya terpapar Covid-19 dalam sebuah video berdurasi 1 menit 30 detik, yang disebarkan melalui pesan praktis WhatsApp.
“Minggu malam kami mengalami demam dengan keluhan berat ditenggorokan dan saat itu pula kami melakukan PCR tes, hasilnya Senin malam kami terkonfirmasi positif,” kata Danny dalam video yang berdurasi 1 menit 30 detik, Selasa (8/2/2022).
Untuk itu Danny mengimbau kepada orang-orang yang pernah melakukan kontak dengannya dalam beberapa hari terakhir, agar melakukan testing di Puskermas terdekat maupun secara mandiri.
“Kami mengimbau kepada saudara-saudaraku yang pernah bertemu dengan kami tiga empat hari sebelumnya agar melakukan testing di Puskesmas terdekat ataupun secara mandiri,” kata Danny menambahkan.
Dalam video itu pula, Wali Kota Makassar juga menegaskan bahwa pelayanan publik lingkup Pemkot Makassar tetap berjalan di bawah kepemimpinan Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi untuk sementara waktu.
“Akan tetapi, pelayanan publik atau keluhan masyarakat yang biasa kami lakukan, menerima tamu pagi siang di Amirullah (kediaman pribadi Wali Kota) belum bisa kami lakukan, sampai kami pulih,” lanjut Danny
Terakhir, Danny mengajak masyarakat agar melengkapi vaksinasi Covid-19 hingga dosis kedua. Bahkan jika perlu lengkapi dengan Booster. Sebab menurut dia, hal itulah yang bisa mencegah gelombang pandemi Covid-19. (*/yud)