Fraksi PKS DPRD Makassar Canangkan Tiap Selasa Terima Aspirasi Masyarakat

NEWS845 Dilihat

SULSEL.NEWS – Fraksi PKS DPRD Kota Makassar mencanangkan hari Selasa sebagai hari menerima aspirasi masyarakat

Demikian diungkapkan Ketua Fraksi PKS Anwar Faruq di gedung DPRD Kota Makassar, pada Kamis (19/9/2019).

“Kita akan menerima aspirasi dari masyarakat yang belum bisa kita serap dilapangan. Karena kita di fraksi PKS itu lengkap ada 5 dapil perwakilan di DPRD Makassar sehingga kalau ada yang belum terserap aspirasinya bisa sampaikan ke kami,” terang Anwar Faruq.

“Aspirasi masyarakat akan kita terima di ruang fraksi PKS. Tetapi kalau kalau kondisinya tidak memungkinkan akan kita arahkan di ruang aspirasi,” lanjutnya.

Tak hanya itu, lanjutnya, pihaknya juga akan mengajak fraksi – fraksi lain untuk melakukan hal yang sama.

“Tapi nanti kita lihat, yang pasti khusus fraksi PKS seperti itu yang akan kita lakukan bahwa setiap hari Selasa kami berlima siap menerima aspirasi masyarakat,” demikian, Anwar Faruq. (*)

Editor: admin