SULSEL.NEWS – Dinas Perhubungan Kota Makassar bekerjasama dengan Gojek melakukan penyembelihan dan pembagian dagin kurban usai pelaksanaan shalat Idul Adha, Minggu (10/7/2022)
Sebanyak 150 kg daging hewan kurban Hari Raya Idul Adha tersebut dibagikan kepada masyarakat yang berhak menerimanya. Diantaranya 20 bungkus daging sapi dibagikan khusus kepada warga yang bermukim sekitar kantor Dinas Perhubungan Jl Malengkeri.
“Penyembelihan dan pembagian daging hewan kurban ini terlaksana berkat partisipasi dan kerja sama pihak Gojek. Alhamdulillah, dalam pelaksanaan kegiatan Hari Raya Idul Adha tahun ini, kita masih bisa diberikan kesempatan dan rejeki untuk berbagi daging kurban kepada warga yang kurang mampu yang berhak menerimanya,” tutur Iman Hud.
Iman Hud berharap, Idul Adha tahun berikutnya dapat lebih berkah, diberikan kemampuan melaksanakan pemotongan hewan kurban yang lebih semarak, sebagai bentuk kepedulian dan kewajiban bagi muslim berbagi daging kurban kepada masyarakat yang berhak menerimanya di kota Makassar. (*)