Akhirnya PKS Gabung Koalisi None-Zunnun di Pilwalkot Makassar

POLITIK915 Dilihat

SULSEL.NEWS – Teka-teki kemana arah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dalam menentukan jagoannya di Pilwalkot Makassar, akhirnya terjawab juga.

Meski sejak awal PKS mendukung pasangan Deng Ical-Fadli dengan memberikan surat tugas, namun belakangan PKS justru memberikan rekomendasinya kepada pasangan Irman Yasin Limpo (None) dan Andi Zunnun Nurdin Halid.

Rencananya, PKS akan mengeluarkan surat rekomendasi pasangan kepada duetjargon “IMUN”, hari ini, Senin (24/8/2020), di Kantor DPW PKS, dan disiarkan langsung melalui live streaming.

Ketua Koordinator Wilayah II DPW PKS Sulsel, Andi Hadi Ibrahim Baso mengatakan dukungan PKS masih dalam bentuk surat rekomendasi pasangan.

Untuk surat B.1-KWK Parpol PKS kepada pasangan None-Zunnun bakal dikeluarkan beberapa hari setelah penyerahan rekomendasi tersebut. “SK B.1-KWK menyusul beberapa hari kemudian,” ujar Andi Hadi.

Dengan begitu, pasangan None-Zunnun sudah mendapat dukungan 15 kursi, yang sebelumnya mendapat PAN 5 kursi, Golkar 5 kursi dan PKS 5 kursi sebagai modal kendaraan mendaftar di KPU sebagai Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar 2021-2026.

(Deng Anas)