Rampungkan Perbaikan Berkas Bacaleg, PKS Target 10 Kursi di DPRD Makassar

POLITIK905 Dilihat

SULSEL.NEWS – DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Makassar tuntas menyetorkan berkas perbaikan bakal calon legisilatif (Bacaleg) di Kantor KPU Makassar, Minggu (9/7/2023) malam

Penyetoran berkas perbaikan Bacaleg di pimpin langsung Ketua DPD PKS Anwar Faruq, didampingi Sekretaris Muhammad, Ketua Bappilu Andi Hasri serta Liaison Officer (LO) PKS Makassar Muhammad Anwar.

Selanjutnya, PKS Makassar bakal mengejar target pemenangan yang telah dicanangkan oleh partai

“Alhamdulillah semua sudah tuntas. Perbaikan sudah dilaksanakan, 100 persen lengkap dan benar, semoga aman sampai tahapan pemilu berikutnya,” kata Anwar dalam penjelasannya, seusai penyerahan berkas

Anwar berharap pada tahap berikutnya seluruhnya bisa dilalui tanpa kendala. Sehingga, sebagai tindak lanjut bakal dilakukan kerja pemenangan.

Pada kesempatan beberapa waktu lalu, PKS Makassar mengungkapkan target 10 kursi DPRD Makassar untuk Pemilu 2024 mendatang.

Target ini, meningkat tajam dari perolehan kursi mereka hasil Pemilu 2019 lalu yakni 5 kursi DPRD Makassar

Ditegaskan Anwar, strategi sudah dirumuskan. Namun, kerja-kerja yang akan dilakukan tidak jauh berbeda dengan apa yang dilakukan PKS selama ini. Yakni, pelayanan maksimal kepada masyarakat.

“Kalau berkas sudah tuntas selanjutnya kita lanjutkan kerja-kerja pelayanan kepada masyarakat” ungkap Anwar.

Terpisah Andi Hasri Ketua Bappilu PKS Makassar mengungkapkan bahwa setelah proses tahapan pemberkasan ini dilalui, kami mengarahkan kepada caleg PKS Makassar untuk terus melakukan pelayanan kepada masyarakat.

Diharapkan pelayanan ini tentu menaikkan popularitas dan juga elektabilitas personal caleg PKS.

“Jadi tentu pelayanan yang dimaksud bertujuan meningkatkan popularitas dan elektabilitas caleg” terang Andi Hasri

Disinggung soal target 10 kursi, Andi Hasri optimis persiapan yang dilakukan PKS Makassar mengarah ke target itu.

“Kita lihat saja nanti, intinya kami di PKS berusaha kerja keras, kerja ikhlas dan kerja tuntas, semata-mata untuk mempersembahkan hasil terbaik untuk Makassar,” tandasnya.(*/tim)