Reses di Kelurahan Pampang, Anggota DPRD Makassar Hamzah Hamid “Diserbu” Kaum Milenial

NEWS441 Dilihat

SULSEL.NEWS – Anggota DPRD Makassar Hamzah Hamid kembali menggelar reses ketiga masa sidang III tahun anggaran 2019-2020.

Reses kali ini digelar di RW 07 Kelurahan Pampang, pada Rabu (17/6/2020). Sehari sebelumnya, anggota DPRD Makassar tiga priode ini menggelar kegiatan yang sama di dua kelurahan yakni Tamamaung dan Karuwisi.

Berbeda di Karuwisi dan Tamamaung, kegiatan reses di Kelurahan Pampang ini pesertanya terlihat didominasi oleh kaum milenial.

Selian menyerap aspirasi, Hamzah Hamid juga mengajak masyarakat untuk tetap menjalankan imbauan pemerintah kota melaksanakan protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan, dan jaga jarak hal ini untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

“Kita harus percaya bahwa virus corona itu ada tapi kita jangan takut dan panik, tetapi kita harus ikut imbauan pemerintah melaksanakan protokol kesehatan. Dengan demikian Insya Allah kita semua akan terhidar dari virus corona,” terang Hamzah Hamid.

Selian itu, politisi PAN ini juga menyampaikan tujuannya menggelar reses untuk menyerap asparasi masyarakat.

“Jadi kalau ada aspirasi ta’ sampaikan maki disini. Insya Allah kita akan tampung dan buatkan laporannya untuk nantinya dibacakan pada saat rapat paripurna penyampaian hasil reses. Harapan kita agar pemerintah kota bisa menindak lanjuti aspirasi tersebut,” ungkap Hamzah Hamid.

Sementara pada sesi tanya jawab, salah satu peserta reses yang juga Ketua Gemurti (Generasi Muda Kreatif) Kelurahan Pampang, Fifi mengusulkan adanya perbaikan sarana olahraga dan lampu penerangan untuk pemuda di RW 07 (Asrama Wipayana).

“Jadi kalau bisa pak, ada lampu penerangan dan perbaikan sarana olahraga karena selama ini kendala kami khususnya teman-teman Gemurti,” kata Fifi.

Mendengar hal tersebut, anggota DPRD Makassar tiga periode itu meminta agar segera mengajukan permohonan ke pemerintah kota.

“Jadi buat maki surat permohonan yang ditanda tangani oleh Ketua RW dan lurah. Nanti akan coba kita perjuangkan. Insya Allah kita akan kawal aspirasi ini mudah- mudahan bisa ditindak lanjuti oleh pemerintah kota,” jelasnya.

Hadir dalam kegiatan reses, Kepala Asrama Wipayana 2 Mayor Inf. H Mursal Mustari, Lurah Pampang, Binmas Kelurahan Pampang, tokoh pemuda dan masyarakat, dan Ketua BKM Pampang. (*)

Penulis: Riskayanti
Editor : Yudhi