Balai Kota Kebobolan Maling, Dewan: Sistem Pengamanan Satpol PP Lemah

NEWS441 Dilihat

SULSEL.NEWS – Anggota Komisi A DPRD Makassar Ray Suryadi Arsyad menyayangkan adanya pencurian di Balai Kota yang mengakibatkan sejumlah barang berharga dibawa kabur pelaku.

“Kalau kita ibaratkan kita kecurian di dalam rumah kita sendiri, di Balai Kota ini bukan hanya kepentingan pemerintah, melainkan kepentingan publik juga. Disitu kan banyak data-data statistik masyarakat kita yang memang perlu ada penjagaan ketat dalam hal menjaga aset pemerintah Kota Makassar, bukan hanya berupa barang tapi juga berupa data,” kata Ray, di Ruang Komisi A DPRD Makassar, Selasa (14/9/2021).

Ray menilai, pencurian di Balai Kota akibat lemahnya sistem pengamanan yang dilakukan oleh Satpol PP yang diberi tugas dan fungsi yang jelas dalam mengamankan aset-aset utamanya yang ada di Balai Kota.

“Ini baru hal kecil, masih pencurian dengan cara yang fisik. Bagaimana kemudian pemerintah kota bisa mengamankan yang bersifa digital, misalnya saja pembobolan data yang memang penting dalam kepentingan pemerintah Kota Makassar,” terangnya.

Politisi Partai Demokrat itu berharap, kedepan Satpol PP harus punya tim khusus dalam hal menjaga aset Pemerintah Kota khsusunya di Balai Kota, bukan hanya mengurusi warga yang lagi susah dalam proses perekonomiannya.

“Saya lihat dalam proses pencurian itu, ada kemungkinan data yang diamankan. Dan kalau itu betul, kita harap dalam proses identifikasi merujuk ke sesuatu yang bersifat politis. Itu yang harus ditelusuri, apa yang menjadi penting bagi mereka. Itu harus difikirkan secara matang-matang. Data itu tidak didapatkan begitu saja ini perlu ditelusuri lebih penting,” tandas Ray. (*/yud)